Tips Merawat Bibir
eBahana.com – Banyak peserta seminar yang selalu bertanya kepada saya tentang bibir mereka. “Pak Yo, mengapa bibir saya selalu pecah-pecah dan kering?” Sebenarnya banyak hal yang menyebabkan bibir kaum hawa menjadi kurang sehat. Kekeringan dan pecah-pecah yang menimbulkan rasa nyeri ini disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu:
• Kurang minum
Kekurangan cairan pada tubuh menimbulkan banyak reaksi. Pada kasus umum biasanya kekeringan terjadi di daerah tenggorokan dan area spesifik di mulut, termasuk bibir, yang berupa bibir kering sampai pecah-pecah.
• Defisiensi vitamin A, B2, dan C
Bibir kita tetaplah satu organ yang membutuhkan makanan berupa nutrisi, seperti retinol, niasin, dan asam askorbat. Oleh karena itu, kekurangan zat gizi tersebut akan memicu gejala bibir pecah-pecah.
• Alergi
Beberapa kasus alergi bisa memicu gejala spesifik seperti bibir kering dan pecah-pecah.
• Perubahan suhu yang ekstrem
Waktu saya di Turki, saat musim salju, saya dan salah seorang wanita dari anggota tim mengalami pecah-pecah dan mengganggu saya, padahal kami telah menjaga asupan gizi kami. Jadi, memang terbukti bahwa perubahan suhu dari daerah tropis ke daerah yang bersuhu jauh lebih rendah mampu membuat bibir kita kering sampai pecah-pecah.
Bibir dan Kecantikan
Tidak bisa dipungkiri bahwa setiap wanita memiliki kecantikan yang spesifik dari Tuhan. Selain mata, bibir adalah salah satu anggota tubuh yang menonjolkan kecantikan seorang wanita. Berbagai cara dipelajari dan diciptakan untuk menonjolkan bagian bibir ini, salah satunya dengan lipstik. Namun, banyak wanita setelah menggunakan lipstik bukannya menjadi lebih cantik, malah masuk rumah sakit karena alergi bibir sampai keracunan. Oleh karena itu, saya akan memberikan tips kepada Anda bagaimana memilih lipstik yang aman. Salah satunya adalah menghindari zatzat berikut ini yang bisa Anda lihat pada labelnya atau Anda tanyakan langsung kepada penjualnya:
• Paraben. Dalam label produk lipstik, paraben biasa ditulis methylparaben, propylparaben, etylparaben, butylparaben. Zat-zat tersebut perlu dihindari karena bisa mengganggu sistem endokrin atau hormon Anda.
• Ftalat telah dikaitkan dengan gangguan hormon seperti butylbenzylphthalate (BBP) dan dibutylphthalate (DBP).
• Formaldehyde-releasing preservatives (FRPs). Dalam label produk lipstik, zat ini terdaftar sebagai Quaternium-15, dimethyl-dimethyl (DMDM), diazolidinyl urea.
• Butylated hydroxyanisole (BHA) termasuk bahan pengawet yang bisa menjadi karsinogen (pencetus kanker).
JUS STROMON (STROBERI+LEMON)
Bahan:
• 6 buah stroberi
• ¼ air perasan lemon
• 2 sdm madu
• Es batu secukupnya
Cara Membuat:
1. Blender stroberi sampai halus.
2. Tambahkan air lemon dan madu, lalu blender lagi sampai merata
3. Tuang dalam gelas dan sajikan dingin.
Oleh Yohanes Sunardi, Founder Health and Fit Indonesia.