Media Rohani Terlengkap & Terpercaya


Input your search keywords and press Enter.

Tuhan Mencari Orang yang Mau Bekerja




Bogor Jawa Barat, eBahana

Hari kedua Sidang Umum Persekutuan Gereja-gereja dan Lembaga-lembaga Injili Sedunia (General Assembly World Evangelical Alliance) 2019 diisi para pembicara Kristen Internasional. Salah satunya adalah Dr. Goodwill Shana, pendiri sekaligus senior pastor dari Word of Life International Ministries yang ada di Bulawayo, Zimbabwe. Ia berbicara pada Sesi IV yang mengangkat tema The Kingdom of God and Disciple Making The Urgency.

Dr. Goodwill Shana mendasari presentasinya dengan mengutip Lukas 14:21 yang mengatakan, “Maka kembalilah hamba itu dan menyampaikan semuanya itu kepada tuannya. Lalu murkalah tuan rumah itu dan berkata kepada hambanya: Pergilah dengan segera ke segala jalan dan lorong kota dan bawalah ke mari orang-orang miskin dan orang-orang cacat dan orang-orang buta dan orang-orang lumpuh.”

Ia kemudian menjelaskan bahwa ada banyak pekerjaan Tuhan yang harus dilakukan. Banyak orang tentu ingin dilibatkan di dalamnya. Akan tetapi pekerjaan Tuhan adalah sesuatu yang serius. Tidak boleh dilakukan sembarangan. Itu sebabnya setiap orang yang terlibat harus mau bekerja. Dalam artian, bersedia dimuridkan dan sudah lahir baru. Yang patut disayangkan, ternyata banyak orang tidak memandang kedua syarat tersebut secara serius. Akibatnya, pekerjaan yang mereka lakukan mengecewakan Tuhan karena jauh dari target yang ditetapkan. Pada titik inilah, pemuridan menjadi suatu hal yang sangat penting. Melalui pemuridan, kita diajarkan tentang nilai-nilai dan norma-norma yang seharusnya dimiliki seorang pengikut Kristus.

Dalam lingkup yang lebih luas, pemuridan mengajarkan bagaimana menyikapi berbagai persoalan hidup sehari-hari. Makin maraknya kasus kriminalistas, perdagangan manusia, hingga kekerasan dalam rumah tangga tidak bisa diselesaikan dengan penegakan hukum semata. Karena faktanya, kasus demi kasus terus bermunculan. Cara terbaik adalah dengan mengubah karakter manusianya. Orang yang sudah dimuridkan dan lahir baru akan memanifestasikan Kerajaan Tuhan di tengah lingkungan sekitarnya.

GA WEA 2019 berlangsung pada 07-12 November 2019 di SICC (Sentul International Conference Center), Bogor, Jawa Barat. Tema besar penyelenggaraan kali ini adalah Your Kingdom Come. Sedangkan 3 isu pokok yang akan dibahas adalah globalisasi, gender, dan generasi. Robby Go



Leave a Reply