Media Rohani Terlengkap & Terpercaya


Input your search keywords and press Enter.

Berbagi Kasih bagi Korban Banjir di Sekitar Kantor Yakoma PGI




Jakarta, eBahana

Unit Penanggulangan Risiko Bencana Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PRB PGI) berbagi kasih dengan memberikan bantuan paket sembako berisi beras, mie instan, dan telur, bagi warga yang terdampak banjir di sekitar kantor Yakoma PGI, Cempaka Putih Timur, Jakarta, Jumat (17/01/20).

Direktur Unit PRB PGI Eliakim Sitorus saat membagikan paket sembako kepada satpam dan petugas kebersihan, di kantor Yakoma PGI.

Sembako sebanyak 150 paket ini, dibagikan kepada korban banjir di bantaran kali Cempaka Putih. Unit PRB juga membagi bantuan tersebut kepada satpam, dan petugas kebersihan yang telah berlelah-lelah mengangkut sampah banjir. Warga juga diminta datang ke kantor Yakoma PGI, yang pada 1-2 Januari 2020 lalu tergenang air setinggi 100 cm.

Kegiatan ini merupakan bagian dari tanggap bencana banjir PGI yang sudah dimulai sejak tanggal 2 Januari, bekerja sama dengan posko di GPIB Galilea Bekasi, GPIB Penabur Otista/Bidara Cina, GBI Petamburan, dan PGIW Banten. Dalam aksi kemanusiaan ini, juga melibatkan RS PGI Cikini serta Pelkesi.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi bahwa beberapa wilayah Indonesia akan berpotensi banjir karena intensitas hujan lebat. Diperkirakan wilayah Jabodetabek dan sekitarnya serta wilayah lainnya akan mengalami hujan lebat dan berpotensi banjir pada 12-18 Januari 2020.

Pewarta: Irma R Simanjuntak

Sumber: http://pgi.or.id



Leave a Reply