Media Rohani Terlengkap & Terpercaya


Input your search keywords and press Enter.

Brongkos ala Cooking with Sheila




eBahana.com – Di Surabaya ada rawon yang menggunakan kluwek, sedangkan di Yogyakarta juga ada yang menggunakan kluwek yaitu Brongkos. Salah satu menu kesukaan alm. Mama. Mirip banget sama Pindang Kudus tetapi rasanya berbeda. Isi Brongkos itu macam-macam dari daging sapi, tahu, telur, kacang tolo, daun melinjo dan ada santannya juga. Rasanya asin, gurih dan manis dari gula Jawanya. Manisnya bisa disesuaikan selera ya. Enaknya. Yummy yummy happy tummy.

Bahan:
300 gr daging sapi bagian kisi/sengkel
150 gr daging sapi bagian sandung lamur
4 btr telur ayam, rebus dan kupas
2 bh tahu putih, @belah menjadi 4
10 bh tahu pelempung (yang sudah digoreng)
50 gr daun melinjo
100 gr kacang tolo kering
50 gr kulit melinjo (tadi saya tidak pakai)
15-20 bh cabai rawit hijau utuh
½ btr kelapa, parut dan peras dengan 500 ml air
50 gr gula jawa (boleh ditambah kalau suka manis)
2 lbr daun salam
5 lbr daun jeruk
2 iris lengkuas
1 btg serai
6 bh cabai merah besar, rebus dan ditumis hingga kecokelatan kemudian haluskan

Bumbu kluwak yang dihaluskan:

5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas jari tengah kencur
½ sdm biji ketumbar
1 sdt terasi
½ jari kelingking kunyit
2 btr kemiri
½ jari kelingking jahe
3-4 btr kluwak, pecah dan ambil isinya (tergantung kualitas kluwak, kadang perlu tambahkan lebih dari 4 butir kalau kluwaknya kurang bagus)
1 sdt garam

Bahan Pelengkap:

bawang goreng
kerupuk
Nasi putih

Cara Membuat :

– Rebus daging dengan air secukupnya hingga setengah lunak. Saya sering rebus sore sepulang kerja. Dan simpan dalam lemari es. Jadi besok paginya lebih cepat dan praktis.
– Ambil dagingnya, kemudian potong kotak-kotak.
– Masukkan kacang tolo bersama daging, daun salam, lengkuas, daun jeruk, batang serai. Masak sebentar hingga kacang tolo setengah matang.
– Tumis bumbu halus kluwak.
– Tambahkan telur, tahu putih, tahu pong dan bumbu kluwak yang telah ditumis. Rebus kembali hingga daging lunak dan meresap.
– Sementara waktu, rebus cabai merah dan haluskan, kemudian tumis. Sisihkan.
– Masukkan kulit melinjo (saya hari ini tidak pakai), daun melinjo dan cabai rawit utuh ke dalam rebusan daging.

– Tuang santan dan didihkan kembali.
– Terakhir, masukkan cabai yang telah ditumis. Koreksi rasa. Aduk perlahan dan masak sebentar hingga matang.
– Sajikan panas dengan nasi putih, taburan bawang goreng, dan kerupuk.

Untuk 6-8 porsi.



Leave a Reply