Media Rohani Terlengkap & Terpercaya


Input your search keywords and press Enter.

Kita itu Berharga




eBahana.com – Pada akhirnya semua manusia ingin dihargai oleh sesamanya. Kata dihargai bisa diterjemahkan dengan kata pengakuan, penghormatan ataupun penilaian.

Anak ingin diakui sebagai anak yang memiliki potensi dihadapan orangtua, teman maupun orang orang yang sekitarnya. Orangtua ingin dihormati oleh anaknya, keluarga, teman maupun sesamanya. Orang orang yang bekerja ataupun berkarya ingin mendapat kan penilaian yang setimpal.

Namun realitanya, sering sekali kita tidak mendapat penilaian atau penghormatan atau pengakuan seperti yang kita harapkan. Sehingga kita berusaha mencari pengakuan, penilaian ataupun penghormatan dengan cara kita, sehingga acap kali kita melakukan hal Itu dengan cara yang salah.

Sehingga setiap orang yang sudah merasakan dalam hidupnya kalau hidupnya berharga, kehidupan orang tersebut penuh  kedamaian, penuh sukacita yang berdampak kehidupannya lebih tertib dan penuh cinta kasih.

Oleh karena itu, ketahuilah, bahwa hidup kita itu memang berharga dihadapan Tuhan. Kalau hidup kita berharga di mata Tuhan, itu berarti hidup kita juga berharga di mata sesama kita. Namun lain halnya kalau hidup kita berharga di mata sesama belum tentu berharga di mata Tuhan.

Pertama berharga karena diciptakan segambar dengan Tuhan.

Dalam  Lukas 12:6  Bukankah burung pipit dijual lima ekor dua duit? Sungguhpun demikian tidak seekor pun dari padanya yang dilupakan Allah,

Burung pipit yang tak memiliki harga saja Tuhan tak pernah lupakan, apalagi kita manusia  yang diciptakan oleh tangan dan perasaan Tuhan. Kejadian 1:27  Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.

Kita berharga karena desain kita memakai patron Tuhan dan kita berharga karena kita hand made Tuhan.

Kedua,  berharga karena kita dijaga Tuhan.

Lukas 12:7  bahkan rambut kepalamu pun terhitung semuanya. Karena itu jangan takut, karena kamu lebih berharga dari pada banyak burung pipit.

Selain kita lebih berharga daripada burung pipit, Tuhan juga memperhatikan jumlah rambut kira. Apa maknanya bagi kita, maknanya bahwa kita bukan saja berharga namun juga diperhatikan oleh Tuhan.

Bahkan dalam kitab Zakharia 2:8.

Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, yang dalam kemuliaan-Nya telah mengutus aku, mengenai bangsa-bangsa yang telah menjarah kamu — sebab siapa yang menjamah kamu, berarti menjamah biji mata-Nya.

Oleh Karena kita sangat berharga di mata Tuhan, kita ini dijaga oleh Tuhan, sebagai milik kepunyaan Tuhan yang berharga.

Kalau kita menyadari bahwa hidup kita ini bernilai dan berharga di mata Tuhan, maka tak perlu lagi mencari pengakuan, yang terpenting sekarang, kita patut bersyukur kepada Tuhan karena kita milik kepunyaan-Nya. YrSurya

 

Dalam rangka menyongsong bulan cinta kasih, maka kami kembali berbagi cinta kasih buat para pembaca setia renungan eBahana.com. Yang akan kami bagikan pada 12 Februari 2020, untuk setiap pembaca yang memiliki komentar tentang renungan ini yang berhubungan dengan cinta kasih.

Akan mendapatkan ekspresi kasih dari kami berupa uang tunai,

Ekspresi kasih 1. Rp 505.000,- untuk 1 orang

Ekspresi kasih 2. Rp 303.000,- untuk 1 orang

Ekspresi kasih 3. Rp 202.000,- untuk 1 orang

Ekspresi kasih 4. Rp 101.000,- untuk 5 orang

Segera kirim komentar anda via WA 085256706188. Semakin sering mengirimkan komentar, semakin tinggi mendapat kesempatan untuk mendapatkan ekspresi kasih kami.



Leave a Reply