Media Rohani Terlengkap & Terpercaya


Input your search keywords and press Enter.

Pelantikan DPD API Daerah Istimewa Yogyakarta




Yogyakarta, eBahana.com Pada Rabu (27/11/2021) bertempat di GBI Miracle Service Gejayan, diadakan acara pelantikan pengurus DPD API DIY masa bhakti 2021-2026, oleh Ketua Umum API Pdt. Brigjen TNI (Purn) Drs. Harsanto Adi S, MM. MTh. Acara berlangsung lancar dan khidmat.

Didahului dengan ibadah team ibadah dari GBI Telios Yogyakarta. WL memimpin ibadah dengan khidmat tim musik membawakan musik dengan apik dibantu oleh singers menjadikan suasana ibadah terasa sekali hadirat Tuhan mencengkeram hati para peserta.

Firman Tuhan oleh Pdt. JH Gondowijoyo, memberikan banyak pesan-pesan moral etika dan ketauladanan agar para hamba Tuhan bekerja segiat-giatnya. API harus bisa mempersatukan para Pendeta yang mempunyai latar belakang Gereja dengan Sinode berbeda. Dan diakhir pesan beliau dalam masa pandemi covid-19 yang walaupun sudah semakin terkendali tapi bukan berarti kita sudah lepas dari bahaya ancaman covid19, agar tetap menjalankan prokes semakin ketat untuk terciptanya masyarakat anyg sehat.

Selanjutanya acara pelantikan didahului dengan menyanyikan lagu wajib Indonesia Raya yang dipimpin oleh Pdt. Arief Arianto. Sambutan ketua panitia yang juga ketua DPD API DIY terpilih Pdt. Indrianto Adiatmo M. Min. Mengucapkan selamat datang kepada para ketua Ormas Kristen yang rela hadir al. Ketua DPW MUKI DIY Albert Yusuf Langke, Ketua PGLII DIY Onwin Hetarine. Guna ikut menyaksikan memberi dukungan atas terselenggaranya pelantikan pengurus DPD API DIY saat ini. Sri Handoko sebagai wakil dari Penasehat DPDAPI DIY memberikan sambutan dan wejangan agar para pengurus terpilih tetap menjadi Hamba Tuhan yang mempunyai 7 sifat, spiritualitas, integritas, kredibilitas, moralitas, intelektual, sosialitas, dan humanitas.

Panjang lebar beliau menerangkan satu persatu pengertian dari 7 sifat sebagai hamba Tuhan.
Prosesi pelantikan dibuka dengan pembacaan susunan pengurus DPD API DIY terpilih Ketua Pdt. Indrianto, dari GKJ, Sekertaris Pdt. Arief Arianto, dari GBI, Bendahara Pdt. Bakhoh Jatmiko dari GKNF (Nazarene).

Selanjutnya sambutan Pembimas Kristen DIY Sri Gunarti Sabda Ningrum mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus baru hasil konferda DPD API DIY yang lalu, semoga bisa menjalankan visi misi dari organisasi API dengan sukses. Bu Gun, sapaan akrab beliau mengingatkan kepada jajaran pengurus DPD API DIY berpartisipasi aktif akan adanya event nasional di Yogyakarta pada tahun 2022 yaitu Yogyakarta menjdi tuan rumah Pesparawi tingkat Nasional. Agar sukses sebagai tuan rumah dan sukses sebagai kontingen peserta Pesparawi dengan menjadi juara umum.

Acara ditutup dengan foto bersama dan ramah tamah. HS/Yas



Leave a Reply