Media Rohani Terlengkap & Terpercaya


Input your search keywords and press Enter.

Jatuhnya Yerikho




eBahana.com – Yosua 6.

Yosua 6:1 Dalam pada itu Yerikho telah menutup pintu gerbangnya; telah tertutup kota itu karena orang Israel; tidak ada orang keluar atau masuk.

Anak Tuhan diberi kuasa untuk membuka dan menutup, namun tergantung diri kita. Dan Firman Tuhan ini 100% benar. Percayai.

Yosua 6:2 Berfirmanlah TUHAN kepada Yosua: “Ketahuilah, Aku serahkan ke tanganmu Yerikho ini beserta rajanya dan pahlawan-pahlawannya yang gagah perkasa.

“Ketahuilah” artinya Tuhan ingin kita tahu, karena seringkali kita tidak tahu atau tidak mau tahu. Tuhan seringkali berfirman dan kita tidak mau taat. Padahal bila Tuhan sudah berbicara dan memberi perintah, pasti ada jalan walau terkadang memang harus bayar harga. Karena bila Tuhan memberi proyek, namun kurang iman. Proyek tersebut dapat berubah.  Maka saat kita tahu, kita juga harus semangat doa. Tantangan yang seringkali Tuhan beri itu supaya doa kita tidak membosankan atau monoton. Karena kalau pokok doa itu bukan dari Tuhan dan hanya keiinginanmu saja akan membuat orang depresi atau frustasi. Percayailah hanya apa yang seturut KehendakNya. Misalnya, banyak orang didoakan namun ragu, banyak pertimbangan, apa bisa terjadi. Pukulan iman setiap orang memang berbeda-beda. Ada yang cepat nangkap pesan Tuhan, namun ada yang pengolahannya lama. Sehingga banyak anak Tuhan yang frustasi dan kembali ke manusia lama.

Yosua 6:2 Berfirmanlah TUHAN kepada Yosua: “Ketahuilah, Aku serahkan ke tanganmu Yerikho ini beserta rajanya dan pahlawan-pahlawannya yang gagah perkasa.

Tuhan memberikan bukan hanya Yerikho saja,  namun juga raja dan pahlawan-pahlawannya. Mau dapat berkat yang seerti ini?

  • Protek kemuliaan Tuhan dalam dirimu. Bila disuruh Tuhan, harus tahu spesifikasi yang Tuhan suruh.
  • Jadilah pelaku firman dan bukan hanya pendengar saja.

Karena mendapatkan berkat yang Tuhan telah janjikan itu tergantung pada dirimu sendiri. Berbuahlah.  Terkadang orang hanya keras bilang “amin” setelah mendengar pesan Tuhan, tapi saat diuji dia mundur. Malah ada orang yang kelihatannya santai, namun dia melakukan firman Tuhan.

Yosua 6:3 Haruslah kamu mengelilingi kota itu, yakni semua prajurit harus mengedari kota itu sekali saja; demikianlah harus engkau perbuat enam hari lamanya,

  • Pakailah cara Tuhan,  bukan caramu sendiri.

Tiap orang yang Tuhan suruh, polanya berbeda. Jangan menggunakan pola lama. Misalnya, dulu dengan puasa mendapat kemenangan, namun mungkin sekarang Tuhan suruh bangun doa dan baca firman lebih banyak. Ya lakukan saja. Paksakan kehendak Tuhan dalam dirimu, jadi anak Tuhan jangan manja. Jangan Tuhan yang diminta mengerti hatimu terus. Jangan pernah lepaskan cara Tuhan. Bolehlah khotbah baik, namun bila hatimu tidak memakai pola Tuhan, sama saja. Karena cara Tuhan biasanya bertentangan dengan caramu. Dan peperangan terbaik adalah menyerang dan jangan diam. Bergeraklah dengan cara Tuhan. Tegaslah pada diri kita sendiri. Genapilah kehendak Tuhan pada dirimu sekalipun sendirian.

 

(Ditulis ulang oleh Inggita Paramita M dari khotbah Ev. Yeremia Cemby, Penasehat Family Blessing)



Leave a Reply