“Tuhan Sembuhkan Hepatitis Saya”
eBahana.com – Nama saya Yohanes, sekarang bekerja bukan di Indonesia, tapi di salah satu negara di luar Indonesia. Sejak di Indonesia sejak lulus SMA, saya sudah menderita hepatitis, hal ini ketahuan saat saya ke Palang Merah Indonesia untuk donor darah. PMI menolak sebab setelah darah saya diperiksa, saya positif menderita hepatitis. Walau kaget & shock, saya maklum sebab orangtua saya juga menderita hepatitis.
Setelah lama bekerja di USA, saya check up darah, hasilnya positif menderita hepatitis. Saya semakin deg-degan jika terjadi apa-apa. Ada seorang hamba Tuhan yang diutus Tuhan untuk melayani firman kesembuhan dan mukjizat di gereja kami di negara tempat saya tinggal. Iman saya dibangkitkan, seperti keselamatan
kekal tersedia untuk semua orang di dalam Yesus, maka kesembuhan juga tersedia untuk semua orang.
Saat ada tantangan untuk yang sakit didoakan, saya pun maju ke depan. Saat didoakan Tuhan Yesus menjamah saya. Saya mengalami sejahtera. Saya kembali ke dokter yang sama untuk check up dan dokter tersebut mengucapkan selamat. Ia berkata darah saya bebas hepatitis. Saya sembuh total!
Pada lain kesempatan, hamba Tuhan tersebut datang lagi ke gereja di negara saya tinggal dan saya menemuinya serta bersaksi bahwa Tuhan Yesus telah menyembuhkan saya. Saya pun membawa surat bukti dari dokter yang mengatakan bahwa saya bebas dari penyakit hepatitis. Saya percaya dalam nama Tuhan Yesus penyakit apa pun bisa disembuhkan. Red