Media Rohani Terlengkap & Terpercaya


Input your search keywords and press Enter.

MMI Gelar Ajang Pencarian Bakat (Drummer) Se-Indonesia: Tama Groove Session 2018




Sukses meraup ratusan peserta dari berbagai pelosok tanah air dalam perhelatan online drum competition digelaran perdana tahun 2017 lalu, PT. Mahkota Musik Indonesia (MMI) kembali nih menggelar kompetisi drum online di tahun 2018 bertajuk “Tama Groove Session 2018″.Kompetisi yang digelar untuk mencari bibit-bibit drummer potensial di Indonesia ini bisa dibilang salah satu kompetisi yang paling prestisus se-Indonesia. Gimana nggak, selain di tahun perdana sukses meraup ratusan peserta, kompetisi ini juga memberikan tantangan untuk para pemain drum yang ada di Indonesia.

Teknik,  sampai skill drum menjadi bahan penilaian yang paling dilihat oleh para juri. Untuk itu, para drummer diharuskan menunjukkan kemampuan yang unik agar menjadi nilai tambah bagi para juri.

Nah, bagi kalian yang hobi bermain drum dan merasa memiliki skill yang cukup, cobain deh kompteisi “Tama Groove Session 2018″. Karena, kompetisi ini memberikan kesempatan kepada drummer di Indonesia tanpa memandang musik diusung.

Untuk syaratnya nggak susah kok, peserta “Tama Groove Session 2018” hanya perlu mengirimkan entry video dengan menggunakan produk dari TAMA. Tapi, bagi yang tidak memiliki produk dari Tama, maka diharapkan dukungannya terhadap kompetisi ini dengan cara menutupi brand lain tersebut dan menampilkan logo brand TAMA di bagian drum peserta (dapat berupa sticker/printing logo brand TAMA di skin bassdrum). Peserta juga boleh menggunakan aksesoris lain berupa topi TAMA, kaos TAMA, dan sejenisnya.

Sistem kompetisi online ini juga sangat adil, karena Tama Indonesia memberikan kesempatan kepada peserta untuk mempelajari backing track yang harus di fill in. Peserta memiliki waktu yang banyak untuk bermain dan berimprovisasi menurut gayanya, karena kompetisi ini juga membebaskan peserta untuk memilih apapun style musik yang mereka inginkan. Sekali lagi, semua akan dilihat bagaimana hasil akhir dari semua eksplorasi musik yang mereka lakukan pada backing track tersebut.

Tama Groove Session 2018 memiliki durasi kontes kurang lebih 2 bulan. Dimulai dari 1 November 2018 hingga 31 Desember 2018. Dengan rentang yang cukup lama, sangat memungkinkan untuk para peserta memunculkan kemampuan terbaiknya dalam mengisi backing track sehingga menjadi sebuah komposisi musik yang enak untuk dinikmati.

Untuk syarat dan ketentuan serta semua informasi yang berkaitan dengan Tama Groove Session 2018, dapat diakses di https://www.bermusik.co.id/tama.

Untuk jurinya sendiri nih, kompetisi ini akan dinilai oleh drummers kelas dunia yang juga merupakan International TAMA Artist. Mereka adalah Kaz Rodriguez, Noriaki Kumagai, dan Fuyu.

Bagi yang nggak sabar mau tau hadiahnya, “Tama Groove Session 2018″ akan memberikan 1 set drum New Tama Starclassic Walnut Birch senilai Rp. 40.000.000,- dan berangkat ke luar negeri untuk juara pertama Tama Groove Session 2018.

Juara kedua akan membawa pulang New Snare Drum Tama, dan juara ketiga akan mendapatkan Double Pedal Tama yang bisa jadi koleksi para peserta.

Mumpung masih ada kesempatan besar nih mendapatkan hadiah dari Tama, buruan deh daftar dan langsung ikut kompetisi drum online, “Tama Groove Session 2018″.  (provoke-online.com)



Leave a Reply