Media Rohani Terlengkap & Terpercaya


Input your search keywords and press Enter.

Rancangan-Mu Ajaib, Tuhan




eBahana.com – “Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.” (Yer. 29:11)

Alkisah, Yonatan bin Saul memberi kepada anaknya, Mefiboset, seekor kuda betina yang sangat bagus. Kuda betina ini dipakai untuk belajar berkuda. Teman-temannya mengatakan ia beruntung. Tidak lama, kuda betina itu hilang. Teman-temannya mengatakan ia sial.

Beberapa hari kemudian kuda betina itu kembali sambil membawa kuda jantan hitam yang sangat bagus dari hutan. Teman-temannya mengatakan ia beruntung. Ketika menjinakkan kuda jantan itu, Mefiboset dijatuhkan, sehingga kakinya pincang seumur hidup. Teman-temannya mengatakan ia sial.

Beberapa tahun kemudian, Yonatan dan Saul kalah dalam peperangan. Seluruh keluarganya habis dibantai
musuh. Mefiboset selamat karena tak bisa ikut berperang akibat kakinya yang pincang. Kelak ia dipelihara oleh Daud. Namun kali ini tak ada satu pun teman-temannya yang mengatakan ia beruntung karena mereka juga terbunuh dalam peperangan. Menurut Anda, Mefiboset seharusnya merasa beruntung atau tidak?
Beruntung karena ia selamat sementara tak satu pun keluarga dan teman-temannya selamat?

Saya jadi teringat lagu yang berjudul Rancangan yang Ada Pada-Mu.

Setinggi langit dari bumi jalan-Mu tak terselidiki. Terkadang kita merasa sial dalam hidup ini. Keberuntungan jarang berpihak pada kita. Hal-hal buruk menimpa tanpa kita tahu sebabnya. Sepertinya Tuhan sengaja mendatangkan celaka kepada kita pada saat yang buruk.

Yang percaya akan melihat, semua indah pada waktu yang tepat. Tetapi sebagai orang beriman, mari melihat lurus kepada-Nya. Karena di balik semua kesialan itu, Tuhan punya rencana terbaik untuk masa depan kita. Sekarang mungkin kita tidak mampu melihatnya.

Kau Tuhan yang takkan memberi batu bagi yang minta roti. Pernahkah kita seakan-akan menerima “batu” dan bukan “roti” seperti yang kita harapkan? Percayalah, Tuhan sedang menyediakan
sesuatu. Sesuatu yang cocok untuk kondisi kita di masa yang akan datang.

Di balik setiap pencobaan ada berkat besar yang Kau sediakan. Bahkan jika pencobaan yang kita
hadapi saat ini begitu berat, satu-satunya jalan keluar adalah yakin bahwa dengan cara-Nya sendiri, Ia akan selalu memenuhi kebutuhan kita.

Kutahu rancangan yang ada pada-Mu tentang diriku/Bukan rancangan kecelakaan, tetapi rancangan damai sejahtera/‘Tuk memberikan hari depan yang penuh dengan harapan. Keberuntungan ataupun kesialan hanyalah penilaian sesaat atas peristiwa yang menimpa kita. Tetapi, Tuhan yang luar biasa itu tahu apa yang terjadi di balik semua kejadian tersebut. Bukankah Dia yang menyediakan udara sebelum kita bangun pagi, mempersiapkan terbitnya mentari saat fajar, dan mendatangkan musim-musim pada waktunya?

Jika kita bergaul karib dengan Tuhan, Ia akan selalu menjadikan kita berhasil dan beruntung, walaupun kelihatannya sekarang kita sial. Rancangan Tuhan tidak pernah terlalu cepat dan tidak pernah terlambat. Semua tergenapi tepat pada waktu-Nya. Salam dari saya, worship partner anda.

Jonathan Prawira, Pencipta lagu & penyanyi.



Leave a Reply